Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Berenang, Cara Jill Gladys Jaga Kebugaran dan Bentuk Tubuh

Sekalipun sudha punya bentuk tubuh yang terjaga, Jill mengaku tidak pernah berpikir untuk mengikuti program diet.

Penulis: Celestinus Trias Handoyo Putro
Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Berenang, Cara Jill Gladys Jaga Kebugaran dan Bentuk Tubuh
Super Ball - Celestinus Trias HP
Jill Gladys (Super Ball/Celestinus Trias HP) 

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Bagaimana cara Jill Gladys menjaga kebugaran dan bentuk tubuhnya? Itulah yang selalu jadi pertanyaan dari banyak perempuan. Namun, si empunya badan mengaku tidak punya metode atau trik istimewa.

"Aku sudah sibuk sama pekerjaan, jadi memang nggak terlalu berpikir buat cari cara menjaga badan. Yang penting badan dibikin sehat dulu, selalu fit, dan jangan sampai kena sakit. Kalau bentuk badan, ini sudah dari dulu seperti ini. Karena, dulu sudah suka sama olahraga. Aku juga perempuan yang susah gemuk. Supaya sehat, aku sesekali masih berenang. Kalau waktu lainya, aku gunakan buat istirahat," kata Jill, saat ditemui Harian Super Ball, di Epicentrum, Jakarta Selatan.

Sekalipun sudha punya bentuk tubuh yang terjaga, Jill mengaku tidak pernah berpikir untuk mengikuti program diet. Ia lebih memilih menggerakkan tubuh, karena baginya hal itu lebih sehat.

"Biasanya kalau jalan sama anak, aku suka keliling aja di mal. Kalau badan digerakan kalori kan jadi terbakar. Aku nggak ada kosentrasi olahraga tertentu. Aku pilih berenang, karena olahraga ini lebih santai dan kalau kena air badan juga jadi segar. Berenang punya manfaat buat seluruh tubuh, karena seluruh anggota badan bergerak," ujar Jill.

Berita Rekomendasi
Tags:
Sumber: Super Skor
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas