Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tria The Changcuters: Bapak Rock 'N Roll Itu The Rolling Stone, Bukan Elvis Presley

Menurutnya, walaupun raja rock 'n roll sebenarnya adalah Elvis Presley, tapi jika The Rolling Stone tidak ada, maka tidak akan ada juga Mick Jagger.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Tria The Changcuters: Bapak Rock 'N Roll Itu The Rolling Stone, Bukan Elvis Presley
/TRIBUNNEWS.COM/FX ISMANTO
Tria Ramadhani The Changcuters. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kecintaannya terhadap musik rock 'n roll, membuat vokalis grup band The Changcuters, Mohammad Tria Ramadhani alias Tria memilih The Rolling Stone sebagai bapak musik rock 'n roll. Lantas apa alasan Tria memilih The Rolling Stone sebagai bapak Rock 'n Roll, bukannya Elvis Presley.

"Pertama, dia (The Rolling Stone) adalah band tertua yang tiga per empat personelnya masih utuh kecuali Bryan Zone. Dia sudah meninggal dan diganti Mat Taylor, terus diganti Ron Wood," terang Tria, saat ditemui usai jumpa pers program terbaru Trans TV, di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (13/11/2014).

Menurutnya, walaupun raja rock 'n roll sebenarnya adalah Elvis Presley, tapi jika The Rolling Stone tidak ada, maka tidak akan ada juga Mick Jagger atau Axl Rose.

"Menurut saya pribadi, mereka (The Rolling Stone) ini bapaknya rock 'n roll. Walaupun banyak yang bilang Elvis is the king of rock 'n roll, tapi kalo ngga ada The Rolling Stone, maka ngga ada akan ada cabang dimana, musik-musik rock itu berkembang. Kalau ngga ada mereka, mungkin Mick dan Axl Rose tidak akan ada," ungkapnya.

Tria mengaku telah mengidolakan band favoritnya itu sejak zaman SMA kelas 3 dan dirinya kala itu dikenalkan The Rolling Stone oleh kakak iparnya. Sehingga sampai sekarang, Tria tetap mengidolakan band asal Inggris tersebut.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas