Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Film Romantis Rizal Mantovani Diuji Lewat Supernova

"Alasan saya membuat film ini, karena saya tak mau berada dalam stagnasi film drama. Saya akan mencoba film drama berbeda."

Penulis: Arif Wicaksono
Editor: Y Gustaman
zoom-in Film Romantis Rizal Mantovani Diuji Lewat Supernova
Dokumen Tribunnews.com
Rizal Mantovani. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Arif Wicaksono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tema romantis menjadi penekanan film garapan Rizal Mantovani selanjutnya. Sebagai sutradara, ia akan diuji lewat film besutannya berjudul Supernova, karena menyajikan rasa romantis yang berbeda.

"Mudah-mudahan bisa diterima. Alasan saya membuat film ini, karena saya tak mau berada dalam stagnasi film drama. Saya akan mencoba film drama berbeda yang menurut saya selama ini itu-itu saja," kata Rizal di jakarta, Sabtu (6/12/2014).

film yang digarap berdasar novel Dee Lestari itu akan dipenuhi alur cerita yang penuh personfikasi, kaya visual dan nilai-nilai filsafat. Sehingga mengajak penonton berpikir dua kali sebelum mencerna maknanya.

"Saya sadar bagi beberapa penonton hal ini cukup sulit, karena mengandung banyak filosofi di dalamnya. Film ini membuat kita berpikir. Membaca bukunya saja harus berkali-kali. Saya kira ini awal baik untuk memulai sesuatu berbeda," imbuhnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas