Cita-citanya Jadi Pustakawati Julianne Moore Malah Tenar Sebagai Artis
Julianne Moore tak pernah berfikir ingin berprofesi sebagai aktris.
Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM - Julianne Moore tak pernah berfikir ingin berprofesi sebagai aktris. Malahan, aktris pemenang
Golden Globe ini bercita-cita menjadi seorang pustakawati.
"Saya sangat gemar membaca buku. Entah kenapa saya akhirnya terjun ke dunia akting. Mungkin karena saya bisa
merealisasikan karakter yang saya baca melalui berakting," ujar Julianne di karpet merah The 72nd Golden Globe Awards beberapa waktu lalu.
Pilihannya itu tampaknya tidak sia-sia. Sejak menekuni dunia akting pada 1980, karier aktingnya terus bersinar. Tiga nominasi Oscar dan tiga piala Golden Globes membuktikan kemahirannya berakting. Satu buah piala ia dapatkan di ajang The 72nd Golden Globe Awards untuk kategori aktris terbaik film drama.
Perannya sebagai seorang ibu yang mengidap Alzheimer di film Still Alice berhasil merebut perhatian Hollywood
Forein Press Association sehingga mereka memilih Julianne sebagai pemenang.
Malam itu, aktris berambut merah tersebut juga dinominasikan sebagai aktris terbaik untuk film komedi dan musikal. Sangat jarang sekali seorang aktris mendapatkan nominasi ganda di kategori aktris terbaik dalam satu ajang penghargaan.
"Saya akan memakan keripik kentang. Ada beberapa bungkus di kamar hotel saya," ujar ibu dua anak itu tentang rencana after-party-nya. (Daniel Ngantung)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.