Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Zooey Deschanel-Jacob Pechenik Menantikan Kelahiran Buah Hati

Aktris Zooey Deschanel tengah menantikan kelahiran buah hatinya bersama sang kekasih Jacob Pechenik.

Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Zooey Deschanel-Jacob Pechenik Menantikan Kelahiran Buah Hati
net
Zooey Deschanel 

TRIBUNNEWS.COM - Aktris Zooey Deschanel tengah menantikan kelahiran buah hatinya bersama sang kekasih Jacob
Pechenik.

"Kami berdua sangat bahagia menantikan anak pertama kami," ujar keduanya saat mengumumkan kabar bahagia tersebut
awal Januari lalu.

Bukan hanya mereka, Jake Johnson, lawan main Zooey di serial New Girl, juga berbahagia atas kabar tersebut.

"Dia dan Jacob sangat bahagia. Saya pun sangat senang mendengarnya," kata Jake yang memerankan Nick Miller, kekasih putus-sambung Jess--karakter Zooey di serial tersebut.

Jake sangat meyakini, temannya tersebut bakal menjadi ibu yang luar biasa.

"Dia adalah teman baik saya. Dan kehamilan ini merupakan anugerah terbesar dalam hidupnya. Dia bakal menjadi ibu yang luar biasa," ujar aktor yang sosoknya bakal muncul di sekuel terbaru Jurrasic Park.  

Walau rekannya tersebut tengah berbadan dua, Jake memastikan, kehamilan Zooey tidak akan dimasukkan ke dalam alur cerita New Girl.

Berita Rekomendasi

"Tidak, Jess tidak akan hamil (di New Girl). Akan terasa aneh bila ada tiga pria dan seorang bayi," ungkapnya.

Selain Zooey, kakaknya, aktris Emily Deschanel yang terkenal berkat serial Bones, juga tengah menantikan kelahiran
buah hati. Kali ini anak kedua buah cintanya dengan sang suami David Hornsby. (E! Online/Daniel  Ngantung)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas