Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Dira Sugandi Terinspirasi Mendiang Penyanyi Whitney Houston

"Sejak kecil saya memang sudah dengerin musik dia. Jadi waktu dia meninggal, saya sedih banget," tutur Dira.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Rendy Sadikin
zoom-in Dira Sugandi Terinspirasi Mendiang Penyanyi Whitney Houston
Tribunnews.com/Achmad Rafiq
Dira Sugandi 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Meski penyanyi asal Amerika Serikat, Whitney Houston telah meninggal pada 2012 lalu. Namun lagu-lagunya masih tetap dikenang oleh seluruh para penggemarnya. Seperti yang diungkapkan penyanyi Dira Sugandi yang mengaku sangat menggemari sosok Whitney Houston.

"Sejak kecil saya memang sudah dengerin musik dia. Jadi waktu dia meninggal, saya sedih banget," tutur Dira, saat ditemui di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Sabtu (31/1/2015).

Menurutnya, Whitney merupakan penyanyi yang menjadi inspirasi dan panutan bagi Dira. Tidak hanya dari kualitas vokal yang mampu mencapai lima oktaf, tapi bagi Dira, Whitney memiliki lagu-lagu yang penuh makna bagus.

"Dia cukup memberikan pengaruh besar bagi kehidupan saya dalam bermusik. Karena saya pun nanti ingin seperti dia, walaupun sudah tidak ada, tapi karya-karyanya tetap ada," katanya.

Penyanyi yang pernah berduet dengan Jason Mraz pada Java Jazz Festival 2009 itu mengaku, hampir di setiap penampilannya, Dira kerap membawakan lagu idolanya tersebut.

"Sering juga sih. Orang-orang juga request-nya lagu dia. Pasti ada aja yang minta saya nyanyiin lagu Whitney Houston. Lagu favorit saya itu 'I Will Always Love You'," tandasnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas