Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ucapkan Assalamualaikum, Vokalis FireHouse: Saya Bisa Bahasa Indonesia Sedikit-sedikit

CJ Snare, sang vokalis FireHouse memukau wartawan dengan bahasa Indonesia yang sedikit-sedikit dikuasainya.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Ucapkan Assalamualaikum, Vokalis FireHouse: Saya Bisa Bahasa Indonesia Sedikit-sedikit
Tribun Kaltim/Martinus Wikan
Personel Firehouse tiba di Bandara Sepinggan Balikpapan. 

TRIBUNNEWS.COM, TENGGARONG - CJ Snare, sang vokalis FireHouse memukau wartawan dengan bahasa Indonesia yang sedikit-sedikit dikuasainya.

Bahkan, CJ mengucapkan salam kepada wartawan yang menemui mereka di Pendopo Bupati Kukar, Jumat (6/3/2015). Ia didampingi ketiga personil FireHouse lainnya, yakni Bill Leverty (gitaris), Allen McKenzie (basis) dan Michael Foster (drummer).

Penampilan FireHouse di Kalimantan Timur merupakan kali kedua. Pada 1997 silam, FireHouse menggelar konser di Balikpapan. "Selamat malam. Saya bisa bahasa Indonesia sedikit-sedikit," kata CJ.

Tak hanya itu, CJ juga masih memamerkan kepiawaiannya berbahasa Indonesia. "FireHouse cinta Anda. Terima kasih banyak. Assalamualaikum," ucapnya.

Setelah itu, CJ langsung berduet dengan Allen McKenzie menyanyikan tembang I Live My Life For You.

FireHouse berjanji akan mempersembahkan penampilan terbaiknya dalam konser Kukar Rockin' Fest (KRF) 2015 di Lapangan Panahan Kompleks Aji Imbut Tenggarong Seberang. Dia akan tampil sekitar dua jam.

Sebagai pecinta musik rock, Bupati Kukar Rita Widyasari sangat mendukung ajang KRF. "Ada potensi luar biasa dari anak-anak metal ini sehingga perlu kita rangkul bersama, anak-anak ini kelak menjadi bagian dari industri Kukar," katanya.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Kaltim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas