Ini Penampilan Perdana Blink 182 Tanpa Tom Delonge di Los Angeles
Well, Alkaline Trio, band Matt, bisa dibilang setipe sama Blink 182
TRIBUNNEWS.COM - Blink 182 mantap meninggalkan Tom DeLonge. Pengganti sementara Tom DeLonge di Blink 182 adalah cowok kelahiran 24 Februari tahun 1976, Matt Skiba.
Penampilan Blink 182 tanpa Tom DeLonge akhirnya terwujud untuk pertama kalinya di Roxy, Los Angeles Jumat(20/3/2015).
Well, Alkaline Trio, band Matt, bisa dibilang setipe sama Blink 182.
Matt berbagi tugas lead vocal dengan Dan Andriano. Kayak Blink 182, Tom dan Mark berbagi tugas vokal.
Matt pun senasib dengan Tom. Sama-sama dikeluarkan dari sekolah. Akhirnya, pada 1996 ia membentuk Alkaline Trio.
Tapi walau punya beberapa kesamaan, ada perbedaan Matt Skiba dengan Tom Delonge. Bahkan Matt sendiri yang mengatakan hal tersebut.
"Tom dan saya punya gaya permainan gitar yang berbeda. Saya harus belajar main gitar lagi, tapi menyenangkan kok. Soalnya saya fans Blink sejak lama. Saya hapal liriknya, tapi ketika memainkannya ternyata jadi beda," kata Matt di podcast Hi My Name is Mark.
Matt Skiba juga punya berbagai side-projects.
Salah satunya adalah The Hell yang ia bentuk bersama mantan rekan Tom DeLonge di Angels and Airwaves, Atom Willard.
Nah, ini penampilan perdana Blink 182 tanpa Tom DeLonge. (Alvin Bahar)