Penyanyi Ini Tertantang Bawakan Lagu yang Dipopulerkan Alda Risma
Bila sebelumnya lagu ciptaan Rudi Loho itu pernah direkam ulang oleh Syahrini, kini tembang tersebut kembali dipopulerkan Febie Rahakbauw
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Masih ingat lagu Aku Tak Biasa yang dipopulerkan mendiang Alda Risma? Bila sebelumnya lagu ciptaan Rudi Loho itu pernah direkam ulang oleh Syahrini, kini tembang tersebut kembali dipopulerkan Febie Rahakbauw (22).
Apa yang membuat dara yang sebelum berkiprah di dunia modeling dan dunia seni peran itu tertarik melantunkan lagu Aku Tak Biasa?
Menurut Febie, ia tertarik mendendangkan lagu itu di single keduanya, karena lagu itu masih asyik didengar dan banyak disukai penggemar musik di Tanah Air.
"Ada semacam tantangan tersendiri buat saya, karena harus membawakan lagu yang pernah populer. Paling nggak, harus punya warna lain, sesuai dengan karakter atau warna vokal saya. Jadi, nggak sama persis dengan penyanyi sebelumnya," kata Febie ditemui TVRI, Senayan, Jakarta Pusat baru-baru ini.
Lajang kelahiran Papua, 13 April 1993 itu menuturkan, niatnya terjun di dunia tarik suara bukan hanya sekadar coba-coba, iapun mengaku akan menekuninya secara profesional.
"Kalaupun kemarin-kemarin aku sempat di model dan akting karena kebetulan rejeki saya dapatnya disitu dulu, makanya saya jalani yang ada dulu. Sekarang moment-nya pas baru saya seriusi," kata Febie yang pernah ikut membintangi film horor 'Boneka Setan'.
Mahasiswi Fakultas Hukum semester 9 Universitas Islam Nusantara (UIN) Bandung ini mengaku merasa tertantang bisa melakoni karirnya di dunia tarik suara.
"Apalagi sekarang saya melantunkan lagu Aku Tak Biasa yag pernah dibawakan dua penyanyi besar seperti almarhum Alda Risma dan Syahrini," kata
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.