Ditanya Tentang Artis Berinisial TM, Ini Jawaban Tria The Changcutters
Inisial TM ini menjurus kepada nama artis Tyas Mirasih. Menanggapi hal tersebut, sebagai mantan pacar Tria The Changcutters ogah komentar.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Belakangan inisial artis TM diperiksa sebagai saksi kasus prostitusi RA. TM diperkirakan sebagai PSK jaringan RA, hal itu diungkapkan pengacara RA, Pieter Ell.
Inisial TM ini menjurus kepada nama artis Tyas Mirasih. Menanggapi hal tersebut, sebagai mantan pacar Tria The Changcutters sudah tak mau banyak berkomentar.
Pelantun I Love You Beibeh itu mengatakan, sudah lama tak berkomunikasi dengan Tyas Mirasih.
"Waduh enggak tahu, saya enggak tahu kabar apa-apa. Itu zaman dulu banget sudah lewat," ujar Tria saat ditemui di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, Senin (8/6/2015) malam.
Tria menjelaskan, sejak putus sudah lost contact, makanya saat ini dirinya tak tahu sama sekali tentang kabar mantan kekasihnya tersebut. Ditambah kesibukannya manggung dan mengurusi keluarga.
"Waduh sudah blank dan lose contact. Abis waktu buat ngeband, terus keluarga, tidur, ngeband lagi deh," tutur Tria. (Wartakotalive.com/Wahyu Tri Laksono)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.