Piyu Digugat Cerai Istrinya Gara-gara Bangkrut?
Piyu juga dikabarkan bangkrut. Sampai-sampai, ia sudah tak sanggup untuk menafkahi anak dan istrinya. Benarkah?
Editor: Robertus Rimawan
TRIBUNNEWS.COM - Selain isu orang ketiga yang santer terdengar, kabar lain yang membuat Anastasia Florina Limasnax menceraikan Satriyo Yudi Wahono alias Piyu adalah karena keadaan perekonomian Piyu yang semakin hari semakin menurun.
Piyu juga dikabarkan bangkrut. Sampai-sampai, ia sudah tak sanggup untuk menafkahi anak dan istrinya. Benarkah?
"Enggak, Alhamdulillah baik-baik saja kok (kondisi keuangannya)," kata Heri Syamsuri Halim selaku orang terdekat Piyu, saat ditemui tabloidnova.com di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (19/10/2015).
Kabar yang beredar, untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, Piyu sampai gali lubang tutup lubang. Ia beberapa kali terlibat hutang dengan rekan-rekannya. Benarkah?
"Enggak, dia (Piyu) sekarang lagi ada kegiatan di Karawang juga, dia lagi sama saya, dia lagi bikin kecil-kecilan pelabuhan di Karawang," jawabnya.
Heri mengakui, jika karier Piyu tak secemerlang dahulu ketika ia menjadi gitaris band Padi. Tak heran jika Piyu sedang meniti bisnis barunya.
"Baru mulai mudah-mudahan selama ini terpuruk bisa bangkit lagi lah," harapnya. (Novrina/Tabloidnova.com)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.