Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pelajaran Berharga Ini yang Didapat Putri Ayudya dari Pengidap HIV/AIDS

"Segala sesuatu yang terjadi tergantung dari apa yang kita percaya dan yakini bisa kita lakukan," ujar Putri.

Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Robertus Rimawan
zoom-in Pelajaran Berharga Ini yang Didapat Putri Ayudya dari Pengidap HIV/AIDS
TRIBUNNEWS/JEPRIMA
Pemain film Putri Ayudya saat ditemui pada acara press screening film yang mengangkat tentang Sejarah yang berjudul Guru Bangsa Tjokroaminoto di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Selasa (31/3/2015). Putri memerankan tokoh Soeharsikin isteri dari Tjokroaminoto ia menggali informasi melalui banyak membaca buku dan sering bertukar pikiran dengan anggota keluarga Tjokroaminoto untuk mendapatkan informasi mengenai sosok Soeharsikin. TRIBUNNEWS/JEPRIMA 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Banyak orang masih merasa takut untuk bergaul dengan ODHA (orang dengan HIV/AIDS).

Padahal, banyak pembelajaran yang dapat dipetik dari kisah hidup maupun perjuangan mereka.

Aktris dan presenter cantik Annisa Putri Ayudya pun mengatakan dirinya mendapat banyak hal yang dapat dipetik atau dijadikan pembelajaran selama bergaul dengan ODHA.

"Aku belajar bahwa harapan, kesempatan, dan cara kita memandang hidup nggak ditentukan oleh penyakit yang dimiliki atau apa yang akan datang di kemudian hari, melainkan dari apa yang kita punya sekarang."

"Segala sesuatu yang terjadi tergantung dari apa yang kita percaya dan yakini bisa kita lakukan," ujar Putri.

Ia juga kagum terhadap seorang kenalan yang adalah ODHA.

Berita Rekomendasi

"Dia bilang, 'saya (mengidap) AIDS, Mbak', tapi tidak ada bedanya dengan kita. Bahkan, dia keren banget. Rambutnya dicat, cara berjalan dan bicaranya penuh percaya diri," ucap Putri.

Ketika menceritakan hal itu, Putri tengah ditemui usai press screening webseries Kisah Carlo di Pasific Place, SCBD, Jakarta, Senin (30/11/2015).

Dalam film tersebut, Putri berperan sebagai satu di antara banyak pasien ODHA di Ruang Carlo Rumah Sakit St Carolus, Jakarta.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas