Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Whulandary Herman: Aku Tonjok Kalau Bilang Suaraku Kayak Cowok

Whulandary tak menampik, dirinya memang memiliki suara yang berat. Meski awalnya sempat risih, lambat laun ini justru menjadi ciri khasnya.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Whulandary Herman: Aku Tonjok Kalau Bilang Suaraku Kayak Cowok
Tribunnews/JEPRIMA
Puteri Indonesia 2013 Whulandary Herman saat ditemui pada acara press screening film terbaru yang berjudul Bidadari Terakhir di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (7/9/2015). Perannya dalam film tersebut tidaklah mudah, Whulandary Herman berlakon sebagai seorang Pekerja Seks Komersial (PSK) yang bernama Eva. Tribunnews/Jeprima 

Tri Susanto Setiawan/Kompas.com

TRIBUNNEWS.COM - Model, pembawa acara, dan artis peran Whulandary Herman tak akan segan menonjok sang kekasih jika mengolok-olok dirinya memiliki suara mirip lelaki.

"Kalau cowok aku bilang suara aku kayak cowok, aku akan tonjok dia," ujar Whulandary saat menghadiri malam final ajang Wajah Femina 2015, di XXI Djakarta Theater, Thamrim, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Whulandary tak menampik, dirinya memang memiliki suara yang berat. Meski awalnya sempat risih, lambat laun ini justru menjadi ciri khasnya.

"Sekarang aku menerimanya, ya sudah, memang logat aku seperti ini. Aku ya PD (percaya diri) saja," katanya.

Jauh sebelum memulai karier modeling, Whulandary yang saat itu mengikuti ajang Wajah Femina 2008 mengaku minder dengan suaranya.

Apalagi, wanita kelahiran Padang Panjang, Sumatera Barat tersebut masih kental dengan logat daerahnya.

Berita Rekomendasi

"Tujuh tahun lalu waktu aku ikut Wajah Femina, aku punya kelemahan bahasa Indonesia-nya enggak lancar. Logat bahasa Padang aku masih kebawa kalau ngajak orang ngomong, aku malah minder," ujarnya.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas