Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

'Ip Man 3', Kisah Donnie Yen Lindungi Sekolah Anaknya dari Serangan Preman

Film ini mengisahkan upaya Ip Man untuk melindungi sekolah anaknya dari serangan sekelompok preman yang ingin membeli sekilah anaknya.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Dewi Agustina
zoom-in 'Ip Man 3', Kisah Donnie Yen Lindungi Sekolah Anaknya dari Serangan Preman
Kompas.com
Mike Tyson (kanan) dan Donnie Yen. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekuel film asal Hong Kong, 'Ip Man 3', kembali dirilis. Film aksi laga yang ternama itu masih diperankan Donnie Yen sebagai Ip Man, pemeran utamanya.

Film arahan sutradara Wilson Yip itu mengisahkan upaya Ip Man untuk melindungi sekolah anaknya dari serangan sekelompok preman yang ingin membeli sekolah tersebut secara paksa.

Ip Man juga harus berhadapan dengan seorang pebisnis kotor dari negara barat, yang ingin merebut sekolah tempat anak Ip Man mengenyam pendidikan. Ip Man beserta murid-muridnya pun menjaga sekolah tersebut hingga larut malam.

Di awal cerita, penonton sudah langsung disuguhkan gerakan-gerakan kung-fu dari Lee Xiaolong alias Bruce Lee. Hal itu dilakukan agar Ip Man mau menerima Bruce Lee sebagai muridnya. Namun, Bruce Lee masih belum diterima sebagai murid oleh Ip Man.

Film 'Ip Man 3' menyuguhkan dari awal hingga akhir gerakan-gerakan indah dari ilmu bela diri asal Tiongkok tersebut. Cara pengambilan gambar dan efek suara seperti suara pedang yang saling beradu membuat aksi film ini semakin nyata.

Dalam film ini juga, Ip Man lebih berkontemplasi terhadap hidupnya. Tidak hanya menyajikan adegan tegang perkelahian, namun film ini juga diselipkan beberapa adegan lucu, drama, hingga romantis.

BERITA REKOMENDASI

Film yang telah tayang di bioskop Indonesia ini, tidak hanya diperankan aktor Donnie Yen sebagai Ip Man. Namun, sejumlah pemain seperti Zhang Jin sebagai Cheung Tin Chi.

Selaim itu, ada pula petinju dunia, Mike Tyson yang berperan sebagai Frank, Lynn Hung sebagai Cheung Wing Sing, Patrick Tam sebagai Ma King Sang, dan ada juga Danny Chan sebagai Bruce Lee, yang juga ikut terlibat.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas