Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Reza Rahadian Deg-degan Pikirkan Ekspetasi Penonton

Aktor Reza Rahadian kembali mendapatkan peran sebagai Presiden RI, BJ Habibie pada film terbarunya, 'Rudy Habibie'.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Reza Rahadian Deg-degan Pikirkan Ekspetasi Penonton
Tribunnews.com/Achmad Rafiq
Aktor Reza Rahadian, saat ditemui di kawasan Setiabudi, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (15/1/2016). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor Reza Rahadian kembali mendapatkan peran sebagai Presiden RI, BJ Habibie pada film terbarunya, 'Rudy Habibie'.

Demi mendapatkan karakter yang kuat, Reza mengaku memiliki cara tersendiri untuk mendalami karakter dan tidak mau diganggu.

"Membaca skenario seperti biasa dan saya sudah bilang sama pak Manoj (produser) dari awal kapan saya menyentuh skenario itu," kata Reza, saat ditemui di kawasan Setiabudi, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (15/1/2016).

"Saat mendalami ulang karakter Habibie, hanya saya yang tahu seperti apa, dan saya sudah bilang nggak mau diganggu gugat, nggak mau dikutak-kutik," sambungnya.

Pria berusia 28 tahun ini mengatakan, setelah sukses ia memerankan tokoh pada film 'Habibie & Ainun', Reza sempat merasa deg-degan memikirkan ekspektasi penonton nantinya.

"Karena saya sudah paham karakter, sebetulnya tidak ada (kesulitan). Tapi karena ada ekspetasi dari penonton untuk mengubah karakter jadi bentuk lain, sementara mereka sudah lihat perjalanannya," tutur dia.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas