Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kasus Charly 'Setia Band' dan Rere Regina, Ustaz Gus Way Sebut Telah Diperalat

Gus Way juga mengaku soal Rere diguna-guna juga hanyalah settingan dengan pentolan 'Setia Band'.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Kasus Charly 'Setia Band' dan Rere Regina, Ustaz Gus Way Sebut Telah Diperalat
Tribunnews.com/Achmad Rafiq
Saksi, ustaz Gusway bersama kuasa hukumnya saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (18/1/2016). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ustaz Gus Way datang ke Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan selaku saksi pertemuan antara Charly Van Houten alias Charly 'Setia Band' dengan Rere Regina.

Gus Way menuturkan, jika keterlibatan mereka berdua hanyalah settingan yang telah diatur Charly. Ia juga mengaku soal Rere diguna-guna juga hanyalah settingan dengan pentolan 'Setia Band'.

"Ya itulah. Rere memang sempat rekam. Aku sudah hindar, dan aku udah bilang itu settingan Charly," kata Gus Way, saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (18/1/2016).

"Charly bahas rambut sebenarnya biar jaga lahir batin si R (Rere). Jadi saya iyakan saat Charly minta. Jadi saya ini disetting Charly," tambahnya.

Gus Way juga tidak masalah, jika nantinya Rere akan menujukkan bukti rekaman percakapannya soal guna-guna tersebut di pihak yang berwajib.

"Sah-sah aja dia telah ada rekaman yang dicuri. Dia pancing masalah rambut. Saya bilang, 'Re itu kan rambut palsu nggak bisa dipake'. Tapi Charly sudah terlanjur ngomong ke Rere, saya panggil Charly, 'kenapa ngomong ke Rere masalah rambut?" ujar dia.

Berita Rekomendasi

"Dia (Charly) bilang, 'iya Gus saya keceplosan aja ngomong masalah rambut. Maksudnya jaga lahir batinnya aja'. Tapi saya bilang harusnya jangan ngomong masalah rambut'. Karena Charly tujuannya baik, terus saya tanya mesti gimana, 'udah bilang iya aja Gus', kata Charly. Jadi Gus itu disetting Charly sebenarnya," lanjut dia.

Pria yang datang untuk mememuhi panggilan polisi dalam hal Berita Acara Pemerikasan (BAP) kasus Charly itu, akhirnya menjelaskan jika semua yang dilakukan Charly sudah diatur.

"Direkam pas saya telpon. Pas dia tanya soal rambut saya tanya, 'Re boleh jujur nggak?, Jangan bilang Charly dan jangan bilang siapapun. Sesungguhnya itu settingan dan nggak bener'. Ya Rere itu kan untuk menghancurkan Charly dan saya yang jadi alat. Intinya gitu saja, balas dendam urusan mereka pribadi," katanya.

Sebelumnya, Rere Regina sempat mengaku telah diguna-guna oleh Ustaz Gus Way dan vokalis Setia Band Charly Van Houten.

Rere mengklaim jika ia dalam kondisi tak sadar saat melafalkan kalimat syahadat.

Rere mengatakan Gus Way melakukan guna-guna dengan mengubur rambut dia ke dalam tanah. Namun, rambut yang digunakan Rere hanyalah rambut palsu.

Namun, klaim itu dibantah Gus Way. Menurut dia, Rere Regina sadar benar ketika memutuskan memeluk Islam.

Bahkan Rere sempat menceritakan latar belakang kedua orang tuanya yang adalah mualaf.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas