Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Iwan Fals, Kotak dan Trio Lestari Meriahkan Siaran Langsung Suara Indonesia KompasTV

Kompas TV akan mengadakan sebuah perhelatan bertajuk "Suara Indonesia" pada Kamis, 28 Januari 2016.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Iwan Fals, Kotak dan Trio Lestari Meriahkan Siaran Langsung Suara Indonesia KompasTV
KOMPAS TV

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di usianya yang keempat, Kompas TV meneguhkan diri sebagai televisi berita dan meneruskan berkomitmen untuk memberikan informasi yang tegas, terarah, dan menumbuhkan harapan kepada masyarakat.

Demi menegaskan niatnya, Kompas TV akan mengadakan sebuah perhelatan bertajuk "Suara Indonesia" pada Kamis, 28 Januari 2016.

Program ini akan disiarkan langsung malam ini mulai pukul 19.30 wib dari Assembly Hall, Jakarta Convention Center, Jakarta.

Sederet artis seperti Iwan Fals and band, Kotak, Trio Lestari, Cak Lontong, Candil, Babe Cabiita, Cherrybelle, Maruli Tampubolon, dan lain sebagainya akan meramaikan pagelaran ini.

Selain itu akan ada Chris John, Nurul Arifin, Ira Koesno, Tantowi Yahya, dan Pandji Pragiwaksono juga akan turut hadir memeriahkan acara.

KompasTV juga akan memberikan penghormatan kepada insan-insan Indonesia yang pernah membuka jalan menggemakan nama Indonesia di jalurnya masing-masing, yaitu Ellyas Pical, Sumita Tobing, Warkop DKI, dan Waljinah.

Suara Indonesia mengundang seluruh stakeholders-nya, termasuk pemimpin negara, jajaran Kabinet Kerja Republik Indonesia, para duta besar negara sahabat, klien-klien KompasTV, dan lain sebagainya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas