KPI Tidak Menerima Kedatangan Korban Indra Bekti, Ini Alasannya
jika benar hari ini baik Reza Pahlevi atau Lalu Gigih datang ke KPI untuk datang melapor, KPI tidak akan menerima kedatangan mereka.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beredar kabar korban pelecehan seksual yang diduga dilakukan oleh Indra Bekti yaitu Reza Pahlevi atau Lalu Gigih akan datang ke Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Selasa (9/2/2016) pagi ini.
Namun, pihak KPI belum menerima konfirmasi kedatangan mereka baik surat ataupun via telepon.
"Kami belum mendapatkan kabar atau konfirmasi dari mereka kalau akan datang kesini (KPI). Malah kabar tersebut sudah beredar dari seminggu lalu ya," ujar Staf Humas KPI, Fahmi di gedung KPI, Hayam Wuruk, Jakarta Pusat, selasa (9/2/2016).
Fahmi juga menegaskan jika benar hari ini baik Reza Pahlevi atau Lalu Gigih datang ke KPI untuk datang melapor, KPI tidak akan menerima kedatangan mereka.
"Kami tidak akan menerima kedatangan mereka untuk melapor karena belum konfirmasi. Kalau mereka datang, siapa yang mau nemuin?," pungkasnya.
Diketahui, Indra Bekti pada rabu, 3 Februari 2016 datang ke KPI untuk melaporkan pemberitaan yang tidak berimbang terhadap dirinya. (Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.