Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Konflik Ojek Pangkalan dan Ojek Online, Ibnu Jamil: Mungkin Ada Iri

Ibnu yang merupakan penggunakan jasa ojek merasa, kehadiran ojek online di tengah masyarakat Indonesia memang sangat membantu

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Konflik Ojek Pangkalan dan Ojek Online, Ibnu Jamil: Mungkin Ada Iri
Tribunnews.com/Achmad Rafiq
Aktor Ibnu Jamil, ketika ditemui usai Meet & Great Ok-Jek, di Mitra Terrace, Kawasan Gatot Subroto, Jakarta, Rabu (17/2/2016). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Munculnya ojek online yang berhasil menarik banyak pelanggan, sempat membuat ojek pangkalan merasa terganggu.

Aktor Ibnu Jamil menilai, ada pro dan kontra antara ojek online dengan ojek pangkalan bisa disebabkan lantaran adanya rasa iri dari supir ojek tersebut.

"Ini selalu ada bumbu ketika segala sesuatu yang happening terjadi. Pro dan kontra,terjadi mungkin karena ada jealous (iri)," ujar Ibnu, ketika ditemui usai 'Meet & Great Ok-Jek', di Mitra Terrace, Kawasan Gatot Subroto, Jakarta, Rabu (17/2/2016).

Pria yang memiliki hobi berlari ini mengatakan, kerusahan yang sempat antara terjadi antara ojek online dan ojek pangakalan, bukanlah sesuatu yang perlu ditakutkan.

"Permasalahn kalau tingkat kejahatan akan ada sebab dan akibat. Saya lihat bukan hal yang perlu ditakutkan, asalkan pengendaranya taat berlalu lintas," katanya.

Ibnu yang merupakan penggunakan jasa ojek merasa, kehadiran ojek online di tengah masyarakat Indonesia memang sangat membantu dia dalam beraktivitas.

Berita Rekomendasi

"Saya pernah menggunakan ojek online, selain minta dianterin, juga bisa beli makanan. Dulu sempet ada isu pelarangan, saya sempet miris, karena ini adalah salah satu alternatif mengatasi kemacetan," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas