Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jualan Kue di Ajang Oscar, Chris Rock 'Paksa' Leonardo DiCaprio Membeli

da-ada saja kelakuan komedian Chris Rock di ajang Oscar, Senin (29/2/2016).

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Jualan Kue di Ajang Oscar, Chris Rock 'Paksa' Leonardo DiCaprio Membeli
Hollywood Reporte
da-ada saja kelakuan komedian Chris Rock di ajang Oscar, Senin (29/2/2016).Tak hanya melucu, Chris dikabarkan sempat menjual kue-kue Girl Scout, yang biasa dijual anak-anak pramuka AS untuk galang dana, pada hadirin Oscar. 

Tribunnews/Ruth Vania

TRIBUNNEWS.COM, CALIFORNIA - Ada-ada saja kelakuan komedian Chris Rock di ajang Oscar, Senin (29/2/2016).

Tak hanya melucu, Chris dikabarkan sempat menjual kue-kue Girl Scout, yang biasa dijual anak-anak pramuka AS untuk galang dana, pada hadirin Oscar.

Hal itu dikatakan sempat membuat geli hadirin di Dolby Theatre, California, AS, yang langsung tertarik ketika dioper kue-kue oleh tim Girl Scout.

"Ayo, ayo, beli sebanyak mungkin! Leo (Leonardo DiCaprio), Leo, kau punya gaji 30 juta dolar AS, kan? Pokoknya kau harus beli," candanya.

The Guardian mengatakan tampaknya aksi Chris menjajakan kue itu ingin meniru aksi komedian Oscar sebelumnya, Ellen DeGeneres.

Pada 2014 lalu, Ellen sempat mencuri perhatian atas aksi tak terduganya, memesan pizza yang langsung diantar ke panggung Oscar.

Berita Rekomendasi

Saat itu, ia langsung membagikan beberapa loyang pizza itu ke beberapa hadirin Oscar.

Namun, LA Times menilai aksi Chris tampaknya tidak akan se-hits aksi Ellen, yang melakukan 'selfie' bersama bintang-bintang Hollywood, untuk diunggah ke Twitter.

Aksi 'selfie' itu dikatakan telah menjadi bagian dari sejarah Oscar, sebagai cuitan terkait Oscar yang paling banyak di-retweet.

Ajang penghargaan bergengsi industri film di AS ini tengah berlangsung.

Berikut update terakhir peraih piala Oscar 2016:

- Skenario Adaptasi Terbaik: 'The Big Short'
- Skenario Asli Terbaik: 'Spotlight'
- Aktris Terbaik: Alicia Vikander ('The Danish Girl')
- Tata Kostum Terbaik: 'Mad Max: Fury Road'
- Tata Latar Terbaik: 'Mad Max: Fury Road'
- Tata Rias dan Rambut Terbaik: 'Mad Max: Fury Road'
- Sinematografi Terbaik: 'The Revenant'
- Penyuntingan Film Terbaik: 'Mad Max: Fury Road'
- Penyuntingan Suara Terbaik: Mad Max: Fury Road'
- Tata Suara Terbaik: 'Mad Max: Fury Road'
- Efek Visual Terbaik: 'Ex Machina'
- Film Animasi Pendek Terbaik: 'Bear Story'
- Film Animasi Terbaik: 'Inside Out'
- Aktor Pendukung Terbaik: Mark Rylance ('Bridge of Spies')
- Film Dokumenter Terbaik: 'Amy'

(The Guardian/LA Times)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas