Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Masayu Anastasia Tak Setuju Putrinya Jadi Artis

Masayu Anastasia mengatakan dirinya tak setuju jika putri sematawayangnya, Samara Anaya Amandari, menjadi artis.

Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Masayu Anastasia Tak Setuju Putrinya Jadi Artis
Regina KR/Tribunnews.com
Masayu Anastasia menunjukkan tato nama anaknya di lengan kanan atas bagian dalam. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris Masayu Anastasia mengatakan dirinya tak setuju jika putri sematawayangnya, Samara Anaya Amandari, menjadi artis.

Pasalnya, buah hatinya tersebut bercita-cita menjadi dokter.

Hal tersebut disampaikan sendiri oleh Samara yang ketika itu berada di sampingnya.

"Ada yang nawarin (anak jadi artis), tapi gue bilang, 'Nggak ada, ya, dia mau jadi dokter.' Gue nggak setuju," ujar Masayu ketika ditemui di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (30/4/2016).

Selain lantaran anaknya telah bercita-cita menjadi dokter, ada alasan lain yang membuat Masayu tak ingin Samara menjadi artis.

"Gue tahu banget (dunia artis) karena dari umur 15 tahun sudah ada di bidang ini. Mending dia sekolah aja dulu yang bener," ucap mantan istri Lembu Wiworo Jati itu.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas