Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jurus Ayudia Bing Slamet Redam Anak Rewel

Dalam merawat putra pertamanya yang bernama Dia Sekala Bumi, Ayudia punya cara sendiri untuk meredam sang anak jika mulai rewel.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Jurus Ayudia Bing Slamet Redam Anak Rewel
Tribunnews/JEPRIMA
Pemain film Ayudia Bing Slamet dan Ditto saat ditemui pada acara press screening film yang berjudul 3 Dara di XXI Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Senin (21/9/2015). (Tribunnews/Jeprima) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Artis peran Ayudia Bing Slamet (25) mengatakan bersama suaminya, Muhammad Pradana Budiarto atau Ditto, harus saling berkomunikasi dalam mengurus anak, terutama jika sang anak rewel.

"Jadi pas bayi rewel kami juga enggak ikut rewel. Karena aku rasa, bayi bisa tahu kalau orangtuanya panik, kayaknya bayi malah jadi makin rewel," ucap Ayudia saat dijumpai di Gedung Trans, Jakarta Selatan, Selasa (14/6/2016).

Dalam merawat putra pertamanya yang bernama Dia Sekala Bumi, Ayudia punya cara sendiri untuk meredam sang anak jika mulai rewel.

"Justru kalau dia diem aja malah nanti takut kenapa-kenapa," ujar keponakan dari aktor dan penyanyi Adi Bing Slamet itu.

"Walaupun Dia nangis, rewel, itu kan memang tugasnya dia. Cuma tantangannya, kami orangnya memakai cara kami sendiri dalam mengurus, walau banyak orang yang kasih masukan segala macem," sambungnya.

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas