Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Hal Ini Membuat Dorce Gamalama Bahagia dan Bersyukur

Menurut Dorce datang ke acara Halal Bihalal STARINA dapat membuatnya menjadi lebih bahagia dan bersyukur.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Hal Ini Membuat Dorce Gamalama Bahagia dan Bersyukur
Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy
Dorce Gamalama mengenakan busana rancangan Raden Sirait saat menghadiri acara Halal Bihalal STARINA di Safari Cafe (25/07/2016). 


Halal Bihalal Membuat Dorce Gamalama Bahagia dan BersyukurLaporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dorce Gamalama atau yang sering disapa Bunda Dorce jarang tampil di televisi.

Tapi dia masih disibukkan dengan acara-acara off air diberbagai tempat di Indonesia.

Meskipun memiliki kesibukan yang tinggi Dorce Gamalama menyempatkan diri untuk menghadiri acara Halal Bihalal STARINA (Solidaritas Artis Indonesia) yang digelar Senin Siang lalu (25/07/2016).

"Baru pulang dari Malang nih aku, tadinya gak bisa dateng tapi ternyata bisa, jadi langsung datang kesini disempetin." ungkap Dorce.

Menurut Dorce datang ke acara Halal Bihalal STARINA dapat membuatnya menjadi lebih bahagia dan bersyukur.

"Seneng banget, happy, Alhamdulillah sampe sekarang sehat waalfiat apalagi saya paling muda kan saya 53 tahun, tapi disini saya bagian dari senior-senior saya, ada sahabat-sahabat saya juga." ucap Dorce.

Berita Rekomendasi

Dorce juga menuturkan rencana kegiatannya yang sangat ditunggu-tunggunya.

"Nanti tanggal tujuh belasan mau ke Inggris atau Amerika. Ada acara disana barengan sama artis lain juga tapi belum tahu jelasnya." ungkapnya dengan bahagia.

Dibalut kaftan merah rancangan Raden Sirait, Dorce Gamalama terlihat sangat menikmati acara Halal Bihalal tersebut, ia langsung menyatu dengan seniman lainnya.

Di akhir acara, Dorce juga dinobatkan sebagai peserta terlucu yang hadir di acara Halal Bihalal itu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas