Bilang Acara TV Tidak Mendidik, Ashanty Disuruh 'Ngaca' oleh Netizen
Ashanty selama ini dikenal sebagai artis yang jarang menjadi bulan-bulanan netizen atau haters.
Editor: Rendy Sadikin
Laporan Wartawan TRIBUNSOLO.com, Galuh Palupi Swastyastu
TRIBUNNEWS.COM - Ashanty selama ini dikenal sebagai artis yang jarang menjadi bulan-bulanan netizen atau haters.
Tapi baru-baru ini ia malah menjadi bahan cibiran netizen.
Pada tanggal 27 Juli kemarin, ia memposting foto Arsy yang tampak sedang melakukan gerakan tari di akun Instagramnya.
Bersama dengan postingan itu, Ashanty juga menulis sebuah status.
"Ini gaya arsy lg ngeliat acara tv yg isi nya ngarang semuaaa, kasian kita makin dibodohi berita ngga jelas, mending nari aja yukkkkk haha," tulis Ashanty.
Komentar Ashanty yang mengkritik acara televisi Indonesia tersebut justru memancing komentar pedas dari netizen.
Pasalnya, mereka menilai Ashanty tidak pantas berpendapat demikian.
Karena jika kita mengingat, bahkan proses persalinan saar Arsy lahir pun juga ditayangkan secara live di televisi.
Netizen justru meminta Ashanty untuk sadar diri jika kalimatnya itu menyindir dirinya sendiri.
"Kalo mau bicara sebaiknya ngaca dulu mba...." tulis @ennihandayani.
"Emg nya acara bundadari di tv ada yg jelas yak...???" tulis @risaarisilvia.
"Lo pikir masyarakat seneng dengan acara live yang lo buat kemaren kemaren,, orang klo ngomong mikir, lo dan keluarga lo kan juga turut andil dalam melakukan pembodohan kepada masyarakat.." tulis @mr_afrzl.
"Duh senjata makan tuan," tulis @restii_i
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.