Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Susah Cari Kostum Manggung yang Pas di Badan Jadi Pemicu Afgan Syahreza Rutin Olahraga

Afgan Syahreza menuturkan dirinya akhir-akhir ini sudah mulai sadar untuk rajin olahraga ke pusat kebugaran.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Susah Cari Kostum Manggung yang Pas di Badan Jadi Pemicu Afgan Syahreza Rutin Olahraga
Tribunnews/JEPRIMA
Penyanyi Afgan saat melaunching album terbarunya yang berjudul 'Sides' di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (31/8/2016). Album ini menjadi pembuktian bahwa dirinya kini telah berevolusi menjadi seorang penyanyi dan penulis lagu yang handal.Tribunnews/Jeprima 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi solois, Afgan Syahreza menuturkan dirinya akhir-akhir ini sudah mulai sadar untuk rajin olahraga ke pusat kebugaran.

Afgan mengaku, kegemukan yang dialaminya membuatnya kesulitan mencari busana pada saat nyanyi yang sesuai dengan tubuhnya.

"Kostum juga udah susah muat, jadi jalan keluarnya olahraga," ucap Afgan ketika ditemui saat menghadiri acara di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (20/10/2016) malam.

Tidak hanya itu, pelantun 'Bukan Cinta Biasa' ini mengaku ingin tetap menjaga stamina agar kondisi tubuhnya tidak mudah sakit.

"Dengan kondisi kerjaan yang lumanyan padat, makanya olahraga buat jaga stamina. Paling sih nge-gym seminggu 2 kali," lanjutnya.

Afgan juga mengaku setelah kurang lebih tiga tahun mulai memperhatikan kesehatan, ia berhasil menurukan berat badannya.

Berita Rekomendasi

"Iya turun dari 80kg sekarang 65kg, di imbangi makan sehat juga soalnya. Cumakalau lagi malas,ya saya makan nasi aja yang banyak," tandas Afgan seraya tersenyum.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas