Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kisah Perjuangan Judika Ikut Audisi Menyanyi, Naik Metromini Sampai Uang Hadiah Dibawa Panitia

Judika menjelaskan, kalau sebelum menang di Indonesian Idol, ia sempat mengikuti banyak perlombaan menyanyi.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kisah Perjuangan Judika Ikut Audisi Menyanyi, Naik Metromini Sampai Uang Hadiah Dibawa Panitia
TRIBUN BALI/(TRIBUN_BALI/RIZAL_FANANY)
Penyanyi, Judika menghibur penggemarnya dalam gelaran acara 6 Th Anniversary Boshe Vvip Club Jalan By Pass Ngurah Rai, Badung,Bali, Sabtu (29/10/2016). Dalam konser tersebut Judika membawakan sejumlah lagu Hitsnya seperti separuh nafas, mama papa larang, dan bukan rayuan gombal. (RIZAL FANANY/TRIBUN BALI). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Judika (38) namanya meroket, ketika ia menjadi runnerup dalam ajang pencarian bakat 'Indonesian Idol' ke-2.

Setelah menjadi juara ke-2, Judika pun mengembangkan bakat bernyanyinya dengan mengeluarkan single-single, yang membuatnya tetap eksis di industri musik Indonesia.

Tentu, perjuangan yang ia lakukan itu tidak semudah membalikan telapak tangan.

Judika menjelaskan, kalau sebelum menang di Indonesian Idol, ia sempat mengikuti banyak perlombaan menyanyi.

"Gua pernah ikut lomba nyanyi kemana-mana. Gua berjuang untuk mencapai cita-cita gua," kata Judika saat ditemui di jumpa pers 'Rissing Star Indonesia', di gedung MNC, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (6/12/2016).

Pelantun 'Aku Yang Tersakiti' dan 'Bukan Dia Tapi Aku' ini menceritakan hal pahit, selama ia berjuang mengikuti audisi menyanyi demi mimpi yang ia cita-citakan.

"Gua naik metromini ikut audisi, cari audisi yang enggak ada finalnya, udah final hadiah uangnya dibawa kabur panitia. Itu true story gua," ucapnya.

Berita Rekomendasi

Karena pengalamannya berjuang di dunia tarik suara sudah sangat berpengalaman, Judika pun ditunjuk oleh pihak RCTI, untuk menjadi juri dalam program televisi 'Rising Star Indonesia'.

Mendapatkan kepercayaan menjadi juri (expert), Judika mengaku tidak membuang kesempatan untuk menjadi saksi terbitnya talenta muda berbakat, demi regenerasi industri musik Indonesia.

"Nah karena ini program audisi serius, jadi harus dihargai yah usahanya. Audisi sudah berjalan, gua bisa bertanggung jawab dan gua yakin 90 persen berkualitas yang lolos," tuturnya.

Vokalis grup band Mahadewa ini mengatakan, ia memberikan penilaian berupa kemampuan dan kemungkinan yang dimiliki oleh talenta muda berbakat, yang mengikuti audisi.

"Berbicara kemungkinan kedepan punya apa enggak, itu bisa terlihat dari pesert berdasarkan dari atitut juga. Ada peserta punya kualitas tapi gak siap dan sekaan coba-cobba hanya becanda," ujar penyanyi pemilik nama lengkap Judika Nalon Abadi Sihotang.

RCTI tidak hanya menunjuk Judika sebagai juri (expert) dalam Rising Star Indonesia. Mereka juga menunjuk Ariel 'Noah', Rossa, Arman Maulana, dan Anang Hermansyah menjadi juri.

Program pencarian bakat ini rencananya akan tayang pada 12 Desember 2016 di RCTI. (Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo)

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas