Tiga Artis Tampan Ini Prediksi Indonesia Menang 2-1 Lawan Thailand di Final AFF 2016
Terkait hal tersebut, tiga selebritis tampan berikut ini memprediksi Timnas Indonesia akan memenangkan pertandingan dengan skor 2-1.
Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pertandingan Final AFF 2016 antara Timnas Sepak Bola Indonesia dan Timnas Thailand akan berlangsung malam ini, Rabu (14/12/2016), di Lapangan Pakansari, Bogor, Jawa Barat.
Terkait hal tersebut, tiga selebritis tampan berikut ini memprediksi Timnas Indonesia akan memenangkan pertandingan dengan skor 2-1.
Mike Lewis
Model dan aktor Mike Lewis dengan mantap menyebutkan bahwa Indonesia akan keluar sebagai pemenang dalam pertandingan tersebut.
Menurut mantan suami aktris Tamara Bleszynski tersebut, Timnas Indonesia dapat menang dengan skor 2-1 melawan Timnas Thailand yang cukup kuat.
"Pasti Indonesia (yang menang), dong. Itu selalu sulit, kan Thailand itu biasanya jago. Jadi, mungkin bisa 2-1," ujar Mike Lewis ketika ditemui usai acara gala premiere film Rogue One: A Star Wars Story di XXI Gandaria City, Jakarta Selatan, Selasa (13/12/2016) malam.
"Aku bangga dengan Timnas Indonesia dan aku pasti dukung mereka juga," tambahnya.
Dude Harlino
Meski mengakui bahwa Timnas Thailans merupakan lawan yang cukup berat, aktor Dude Harlino tetap optimis akan kemenangan Timnas Indonesia.
"Thailand ini, kalau lihat dari sejarah, lawan yang cukup berat sebenarnya. Tapi, nggak boleh mengecilkan semangat kita. Kalau optimis dari saya, 2-1 untuk Indonesia, insya Allah. Mudah-mudahan bisa lebih dari itu. Mudah-mudahan tidak dikasih gol mereka," tutur suami aktris Alyssa Soebandono itu ketika ditemui usai konferensi pers Mom & Kids Awards 2016 di MNC Studios Tower I, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (13/12/2016).
Aldi "CJR"
Kendati tak mengikuti gelaran AFF 2016 sejak awal, personel grup vokal CJR Alvaro Maldini Siregar alias Aldi Aldi "CJR" memprediksi Timnas Sepak Bola Indonesia akan menang melawan Timnas Thailand pada pertandingan final dengan skor 2-1.
"Indonesialah (yang menang)... Ya... 2-1 karena Thailand jago juga, ya," ucapnya ketika ditemui usai konferensi pers Mom & Kids Awards 2016 di MNC Studios Tower I, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (13/12/2016).
Selain itu, Aldi "CJR" mengatakan pula dirinya akan menyaksikan langsung pertandingan antara Timnas Sepak Bola Indonesia dan Timnas Thailand dalam Final AFF 2016 di Lapangan Pakansari, Bogor, Jawa Barat, hari ini, Rabu (14/12/2016).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.