Soal Tips Cantik dan Sehat, Atiqah Hasiolan: Itu Semua Enggak Ada Artinya Kalau Enggak Happy
Ia menambahkan menjadi orang yang positif juga hal yang penting agar tampil cantik. "Feel good of your self, maka akan ada kepercayaan diri," ujarnya.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Cantik dan sehat itu merupakan satu kesatuan. Jika ingin tampil cantik, maka tubuh juga harus sehat.
Itulah tips yang diberikan aktris cantik Atiqah Hasiholan.
"Cantik tak bisa dicapai jika kondisi tidak sehat," katanya saat peluncuran kosmetik Venus yang diproduksi Kimia Farma, Jumat (23/12/2016) di Trans Studio Mall. Atiqah didaulat sebagai Brand Ambassador Venus.
Agar tubuh sehat, pola hidup harus dijaga. Ia mengatakan pola makan harus dijaga dan istirahat harus cukup. Itu semua menurut Atiqah menunjang kecantikan seorang perempuan.
Selain itu, Atiqah mengingatkan agar perempuan selalu bahagia. "Itu semua enggak ada artinya kalau kita enggak happy. Jadi pastiin happy dulu," ucap istri Rio Dewanto ini.
Ia menambahkan menjadi orang yang positif juga hal yang penting agar tampil cantik. "Feel good of your self, maka akan ada kepercayaan diri," ujarnya.
Atiqah mengaku dirinya tak melakukan perawatan khusus untuk tampil cantik. Dia tidak rutin mengunjungi klinik kecantikan.
"Saya orang yang enggak begitu ribet. Ada waktunya tapi enggak rutin (ke klinik kecantikan)," katanya.
Mengenai kosmetik, menurut Atiqah kosmetik sangat penting bagi dirinya yang sering tampil di depan orang banyak atau ketika syuting. Namun saat tidak syuting, ia mengurangi penggunaan kosmetik.
TIS/TRIBUN JABAR