Alesha Dixon Suka Junk Food dan Tidak Suka ke Gym
Dixon yang kini berusia 38 tahun ini makan pizza dan segala jenis cemilan setiap kali dia menginginkannya
Editor: Dewi Pratiwi
TRIBUNNEWS.COM - Juri Britain's Got Talent (BGT) ini mengakui selalu makan junk food setiap kali dia merasa menyukainya.
Perempuan berkulit hitam manis ini juga menegaskan dia tidak pernah operasi kosmetik.
Dia memang memiliki tubuh sangat langsing, tetapi juri BGT Alesha Dixon menegaskan bahwa sama sekali tidak melakukan diet atau dry Januari (tidak minum alkohol selama bulan Januari).
Perempuan berusia 38 tahun ini makan pizza dan segala jenis cemilan setiap kali dia menginginkannya.
Meski usianya hampir 40 tahun, bintang televisi top di kerajaan Inggris ini terlihat bugar dan segar serta memiliki kulit yang cerah.
Pelantun The Boy Does Nothing secara juga secara konstan meyakinkan orang bahwa dia tidak pernah menjalani operasi hanya untuk mempercantik tubuh atau wajahnya.
"Jika saya sangat ingin memakan segala jenis makanan sampah selama sepekan saja," katanya sebagaimana dilansir Mirror.co.uk.
"Saya adalah pendengar yang baik untuk tubuh saya dan memberikan apa saja yang mereka butuhkan. Jika saya ingin cemilan bergaram dan asam McCoys, saya akan memakannya. Tetapi jika saya ingin salad, saya akan memakannya juga. Jika saya ingin pizza, saya juga akan memakannya," tutur ibu satu anak ini.
Ibu dari Azura (3) ini belum berpikir untuk menggunakan botox atau operasi wajah. Meski demikian, yang namanya mulai mencuat saat menjadi grup vokal perempuan Mis-Teeq ini mengatakan bahwa dia orang yang memiliki pemikiran terbuka.
Makanya, dia mengakui mungkin saja akan melakukan operasi kosmetik jika memang benar-benar dibutuhkan.
"Saya hanya berpikir bahwa saya akan menjadi tua dengan anggun, tetapi saya tidak bisa meprediksikan masa depan," ucapnya.
Alesha kini hidup bersama pasangannya, penari profesional Azuka Ononye. Makanya, untuk menjaga kondisi staminanya agar tetap bugar Alesha lebih suka berdansa daripada mengikuti program olahraga ekstrim di gym atau sanggar kebugaran.
Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Senin (2/1/2017)