Usai Debat Cagub, Astrid Tiar Makin Bulat Dukung Ahok
Wanita 30 tahun itu juga menuturkan kalau Ahok-Djarot selalu ada di dalam hatinya.
Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Fajar Anjungroso
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Astrid Tiar, sejak awal vokal mendukung pasangan calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) nomor dua Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) -Djarot Saiful Hidayat.
Ia pun hadir di acara debat pertama para calon pemimpin Jakarta itu, Jumat (13/1/2017) yang berlokasi di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan.
Setelah menyaksikan penampilan pasangan yang didukungnya, ia menyatakan kalau tekatnya semakin bulat untuk terus mendukung pasangan yang di usung PDI-P itu.
"Oh makin bulat, buat Pak Ahok teruskan perjuangan belum selesai," ucap Astrid Tiar, saat ditemui di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Jumat (13/1/2017).
Wanita 30 tahun itu juga menuturkan kalau Ahok-Djarot selalu ada di dalam hatinya.
"Oh selalu dukung, hatiku selalu untuk dia (Ahok-Djarot)," imbuh Astrid Tiar.
Astrid Tiar juga menuturkan kalau ia akan datang di dua debat cagub-cawagub berikutnya.
"Ohh selalu datang," papar Astrid Tiar.
Selain Astrid Tiar dari dunia hiburan nampak juga Roy Marten, Sys NS, Dwi Yan, dan Joko Anwar.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.