Demi Menjaga Martabat Ibunya, Kiswinar Memaafkan Tapi Tidak Berdamai dengan Mario Teguh
Menurut pengacara Kiswinar, Ferry Amahorseya, Kiswinar punya alasan kuat kenapa ia enggan berdamai dengan Mario.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mario Teguh sudah membuat pengakuan jika Kiswinar adalah anaknya.
Namun, pengakuan itu hanya dilakukan Mario di hadapan penyidik.
Lalu, soal tes DNA, hasilnya pun identik.
Meski begitu, Kiswinar mengaku masih enggan berdamai dengan ayahnya sendiri.
Menurut pengacara Kiswinar, Ferry Amahorseya, Kiswinar punya alasan kuat kenapa ia enggan berdamai dengan Mario.
"Karena Kiswinar mau membela dan menjaga harkat serta martabat ibunya, yang sudah membesarkan dia dari umur 7 tahun sampai sekarang," kata Ferry, seperti dikutip Tribunnews.com dari NOVA.id.
Meski Ferry menegaskan jika Kiswinar enggan berdamai dengan ayahnya sendiri, namun Kiswinar mengaku sudah memaafkan ayahnya sendiri sejak lama.
"Saya sudah memaafkan ayah saya sendiri, bahkan sudah dari dulu," kata Kiswinar. "Diakui saja dulu nasabnya, karena sampai aku meninggal nanti, di batu nisan bin-nya itu enggak berubah," kata Kiswinar.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.