Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Cerita Laudya Cynthia Bella Dapat Perlakuan Spesial Saat Penataran Pengurus OSIS

Aktris cantik Laudya Cynthia Bella mengenang kembali masa-masa saat dirinya menjadi pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS).

Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Cerita Laudya Cynthia Bella Dapat Perlakuan Spesial Saat Penataran Pengurus OSIS
TRIBUNNEWS.COM/Regina Kunthi Rosary
Laudya Cynthia Bella ditemui di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (23/2/2017). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris cantik Laudya Cynthia Bella mengenang kembali masa-masa saat dirinya menjadi pengurus Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS).

Dikisahkan Laudya Cynthia Bella, dirinya saat itu tentu turut mengikuti penataran pengurus OSIS.

Namun, beruntungnya, pemain film Surga yang Tak Dirindukan 2 tersebut mendapat perlakuan spesial.

Ia tak harus berpanas-panasan di bawah terik matahari seperti para pengurus OSIS lainnya yang mengikuti penataran.

Sebab, diakui Laudya Cynthia Bella, dirinya tak tahan akan panas matahari dan dapat sakit atau mimisan karenanya.

"Sempat (ikut penataran). Cuma, karena aku agak lemah banget sama matahari, jadi aku tuh agak dispesialin. 'Wuah, panas, nih. Iya, iya, awas, daripada Bella nanti sakit,' gitu. Aku dulu, kalau kena matahari dikit, mimisan. Kena matahari dikit, sakit," tuturnya diselingi tawa.

Berita Rekomendasi

Sayangnya, ditemui di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (23/2/2017), Laudya Cynthia Bella lupa akan jabatan apa yang dipercayakan padanya sebagai pengurus OSIS dulu.

"Lupa (menjabat di bidang apa). Ini aja baru ingat kalau dulu OSIS," ucap mantan kekasih aktor tampan Chicco Jerikho itu.

Laudya Cynthia Bella bahkan tak ingat kapan dirinya menjadi pengurus OSIS, apakah ketika duduk di bangku SMP atau SMA.

Hanya saja, yang diingatnya adalah saat itu sang kakak menjabat sebagai Ketua OSIS.

Itulah yang membuatnya turut bergabung menjadi pengurus OSIS.

"Dulu, tuh, kakak aku Ketua OSIS. Jadi, ya, udah, aku ikut juga. Sesimpel itu, sih," ujarnya.
Area lampiran

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas