Puasa di Bulan Rajab Mantapkan Karina Salim dan Aldy Primanda Menikah
Aktris Karina Salim akhirnya resmi menikah dengan Aldy Primanda, Sabtu (18/3/2017).
Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris Karina Salim akhirnya resmi menikah dengan Aldy Primanda, Sabtu (18/3/2017).
Akad nikah yang digelar dengan adat Sunda itu berlangsung tanpa halangan di Thamrin Nine Ballroom, UOB Plaza, Jakarta Pusat.
Usai prosesi akad nikah, Karina Salim dan Aldy Primanda menyampaikan apa yang membuat mereka mantap menikah setelah lebih dari delapan tahun berpacaran.
Karina Salim mengisahkan awalnya ia ingin menikah pada usia 29 tahun atau lebih.
Namun, dalam kebimbangan, setelah berpuasa 10 hari pada bulan rajab, Karina Salim akhirnya mendapat keyakinan untuk segera menikah dengan Aldy Primanda.
"Tadinya aku mau rencana nikahnya umur-umur 29 ke atas karena masih banyak yang mau aku capai. Tapi, waktu itu ada yang berikan saran, kalau lagi bingung pilih yang mana, coba di bulan rajab puasa selama 10 hari beruturut. Itu aku lakukan dan benar, di hari ke-10, dapat ilhamlah terhadap sesuatu keyakinan. Akhirnya, aku yakin setelah melewati proses itu," tutur Karina Salim.
Sementara itu, setelah berpacaran selama delapan tahun, Aldy Primanda semakin meyakini Karina Salim dapat menjadi istri yang baik baginya.
Hal itulah yang membuat Aldy Primanda kemudian mantap melamar Karina Salim.
"Sebetulnya, selain karena sudah pacaran selama delapan tahun, selama delapan tahun aku melihat Karina dan semakin yakin bahwa memang Karina pilihannya. Aku melihat Karina akan menjadi istri yang baik nantinya. Oleh sebab itu, aku memantapkan diri pada tahun lalu. Akhirnya kami menikah," tutur Aldy Primanda semringah.