Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Postingan Luna Maya di Jogja Bikin Netizen Bangga, Ini yang Dilakukannya

Tak hanya menarik, postingan Luna Maya saat itu membuat kagum dan menginspirasi para followernya untuk bisa sepertinya.

Penulis: Wahid Nurdin
zoom-in Postingan Luna Maya di Jogja Bikin Netizen Bangga, Ini yang Dilakukannya
Tribunnews/JEPRIMA
Presenter Luna Maya saat menghadiri perayaan ulang tahun sahabtnya Jupe yang ke-36 bersama para anak yatim di Faunaland, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (15/7/2016). Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM - Akhir pekan kemarin, artis cantik Luna Maya bertandang ke Yogyakarta.

Hal itu terlihat dari sebuah postingan terbaru di akun instagramnya @lunamaya.

Postingan itu tampaknya menarik perhatian followersnya.

Tak hanya menarik, postingan Luna Maya saat itu membuat kagum dan menginspirasi para followernya untuk bisa sepertinya.

Apa yang dilakukan Luna?

Saat itu ia bersama Dian Sastrowardoyo dan Achmad Zaky (CEO Bukalapak) melakukan sosialisasi tentang pendidikan.

Luna melalui unit usahanya Lunahabit menjadi salah satu donatur untuk beasiswa yang digagas Dian Sastrowardoyo.

Berita Rekomendasi

lunamayaKemarin di Jogya saya dan Dian, Zaky (Bukalapak) sosialisai tentang pendidikan. Dan saya ( @lunahabit ) menjadi salah Satu donatur untuk #beasiswadian batch 3. Doakan saya ada Terus rejeki dan bisa membantu Lebih banyak lagi anak2 yang ingin mendapatkan pendidikan tapi tidak mampu. #Bismillah (love emoticon)

Luna Maya
Postingan terbaru Luna Maya dalam akun instagramnya

Untuk diketahui, Dian Sastro membentuk Beasiswa Dian Sastrowardoyo, yakni program beasiswa perguruan tinggi untuk Perempuan berprestasi yang berasal dari keluarga kurang mampu.

Sontak saja yang dilakukan Luna Maya mendapat dukungan penuh dari para penggemarnya.

Netizen pun berdoa agar Luna Maya semakin sukses.

cewek_doyan_makanSalut,, artis yg harus di contoh @lunamaya

arikurniawaty_mgAamiin makin berkah ya @lunamaya cantiikkk

andininormaliaAminnnn semangat ya kag lunaaa

santiwsantiw@lunamaya Aamiiinn Semoga rejekinya lancar dan semakin banyak anak2 yg di bantu

donamarthaSemoga sll diberi kesehatan dan rezeki agar bisa membantu anak yg tidak mampu buat sekolah aamiiinnnn yra k@lunamaya

rikaafisSo proud you kk@lunamaya semoga kk luna selalu sehat,rezeki melimpah semua bisnis sukses aamiin yra (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas