Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Duh, Karena Manajer Bunuh Diri, Seluruh Aktivitas Show JKT48 Hari Ini Dibatalkan

"Hari ini Viny JKT48 nggak datang. Karena ada duka, jadinya dibatalkan kedatangannya. Dibatalkan hari ini, tadi pagi," ujar Dion Wisnu.

Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Duh, Karena Manajer Bunuh Diri, Seluruh Aktivitas Show JKT48 Hari Ini Dibatalkan
HAI
Inao Jiro, manajer idol grup JKT48 meninggal karena dugaan bunuh diri. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kabar duka tengah meliputi grup JKT48. Pasalnya, sang manajer, Inao Jiro, ditemukan tewas gantung diri di kediamannya di Pondok Aren, Tangerang Selatan, Selasa (21/3/2017) sore.

Lantaran itu, kegiatan JKT48 hari ini dibatalkan seluruhnya. Ratu Vienny Fitrilya alias Viny JKT48, misalnya.

Ia batal hadir dalam acara 77 Tahun Sapardi Djoko Damono: Peluncuran 7 Buku dan Nyanyian Puisi yang digelar di Bentara Budaya Jakarta (BBJ), Palmerah Selatan, Jakarta, Rabu (22/3/2017) sore.

Hal tersebut disampaikan oleh PR Gramedia Dion Wisnu ketika dihubungi melalui sambungan telepon, Rabu (22/3/2017).

"Hari ini Viny JKT48 nggak datang. Karena ada duka, jadinya dibatalkan kedatangannya. Dibatalkan hari ini, tadi pagi," ujar Dion Wisnu.

"Begitu dapat kabar bahwa general manajernya meninggal, kemudian kami diinformasikan bahwa hari ini seluruh kegiatan JKT48 ditiadakan, termasuk Viny yang di Bentara (Budaya Jakarta) nanti," lanjutnya.

Berita Rekomendasi

Rencananya, Viny JKT48 akan mementaskan musikalisasi puisi dalam acara yang dihadiri pula oleh Goenawan Mohamad, Joko Pinurbo, Tina Talisa, dan Iwan Setyawan tersebut.

Di samping itu, JKT48 juga batal tampil dalam acara ulang tahun kesembilan Dahsyat di Metropolitan Mall Cileungsi, Jawa Barat, Rabu (22/3/2017).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas