Pantau Putrinya di Ruang Mediasi, Ini Reaksi Mertua Al Habsyi
Ayahanda Putri Aisyah, Djafar Bajammal, terlihat memantau putri yang tengah berada diruang mediasi bersama Al-Habsyi di Pengadilan Agama Jakarta Timur
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ayahanda Putri Aisyah, Djafar Bajammal, terlihat memantau putri yang tengah berada diruang mediasi bersama Al-Habsyi di Pengadilan Agama Jakarta Timur, Rabu (29/3/2017).
Djafar yang mengenakan baju lengah panjang motif dengan peci berwarna putih tampak berdiri ruang mediasi.
Ia terlihat mondar-mandir di luar ruang mediasi dan sesekali melirik untuk melihat putrinya yang tengah duduk diruang mediasi.
Baca: Al Habsyi dan Istri Pertamanya Sama-sama Tersenyum Menuju Ruang Mediasi
Djafar enggan berkomentar soal putrinya yanh sedang menjalani mediasi bersama Al-Habsyi.
"Kita lihat saya mediasinya seperti apa nanti hasilnya" ujar Djafar Bajammal.
Sementara itu, Al-Habsyi yang mengenakan gamis putih serta peci hitam tampak tengah berbicara di dalam ruang mediasi.
Sedangkan, Putri Aisyah yang duduk disamping suaminya tampak menebar senyum dan memilih diam saat Al-Habsyi berbicara kepada pihak Pengadilan Agama Jakarta Utara.
Sebelumnya, sidang mediasi sempat tertunda karena Al Habsyi dikabarkan memilih melakukan dakwah, ceramah.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.