Alasan Galih Ginanjar dan Kumalasari Tak Publikasikan Pernikahan Mereka
Artis Galih Ginanjar dan Kumalasari secara diam-diam telah melangsungkan penikahan.
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Artis Galih Ginanjar dan Kumalasari secara diam-diam telah melangsungkan penikahan.
Bahkan, Galih dan Kumlasari mengaku telah menikah secara siri.
"Kalau menikah sih kita udah nikah siri. Udah setahun setengah yang lalu. Tapi kita kan memang tak mau publikasi," ucap Kumalasari yang didampingi Galih Ginanjar saat di temui di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, Kamis (20/7/2017).
Pengalaman keduanya yang telah bercerai menjadi alasan tak ada perasaan mewah saat penikahan.
Galih dan Kumalasari juga rupanya memiliki kesamaan cerita masa lalu.
"Yang penting kan ada restu kedua orang kita. Karena dulu kan kita nikah story-nya sama. Dulu aku nikah, mamaku nggak merestui. Tapi aku cuek, tetep aja aku nikah. Galih juga gitu," ungkap Kumalasari.
"Mamaku juga intinya kedua belah pihak nggak keberatan. Saya duda, dia janda, kita single juga. Buat apa lama-lama," tambah Galih Ginanjar.
Ketika ditanya tanggal pasti pernikahan, keduanya enggan menjawab secara spesifik.
Kumalasari hanya memastikan bahwa ia dan Galih telah resmi menikah.
"Setahunnya itu, tepatnya dari awal emang kita nggak mau publikasi, itu kita nggak mau kasih tahu ya. Intinya yang penting kita sudah nikah siri," tandas Kumalasari.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.