Komentar Rhoma Irama Usai Nonton Jangkrik Boss Part 2: Lucu Banget, Perut Saya Sampai Sakit!
Film besutan sutradara Anggy Umbara itu terasa spesial bagi sang raja dangdut karena ada juga potongan film yang pernah dibintanginya di masa lalu.
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Musisi dangdut senior yang juga bintang film tenar era 1980-an Rhoma Irama berkesempatan menonton film 'Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2'.
Film besutan sutradara Anggy Umbara itu terasa spesial bagi sang raja dangdut karena ada juga potongan film yang pernah dibintanginya di masa lalu.
Kesan positif pun diungkapkan Rhoma usai menonton film tersebut.
Menurutnya film 'Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2' secara keseluruhan sangat lucu. Ditambah lagi ada potongan film 'Gitar Tua' yang dibintangi Rhoma Irama.
"Lucu banget, perut saya sampai sakit haha... Terhibur sekali, mules perut saya hahaha. Adegan film saya diedit itu lucu banget, mules perut," katanya Rhoma saat berada di XXI Kemang Village, Jakarta Selatan, Sabtu (2/9).
Rhoma mengaku dirinya tidak mendapatkan kabar bahwa film yang dibintangi bakal dimasukkan ke dalam 'Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 2'.
Alhasil ketika melihat secara langsung, Rhoma pun mengaku cukup terkejut.
"Baru tadi tuh pas ketemu Mas Indro (dikabarin). Saya bilang kayak apa? Pas lihat surprise banget. Lucu sekali. Saya nggak habis pikir itu ada saya, ada Susana, Barry Prima. Idenya itu loh, masya Allah kreasinya bagus," ungkapnya.
Rhoma yang datang bersama istri dan orang-orang terdekatnya pun memberikan apresiasi atas pencapaian film tersebut.
Film yang dibintangi Abimana Aryasatya, Vino G. Bastian dan Tora Sudiro dibuat dengan begitu maksimal.
"Filmnya keren, dari sisi tehnik juga jauh lebih maju dari yang dulu. Direction-nya juga keren, asik asik, sangat menghibur. Cucu saya ada yang udah dua kali, tiga kali (nonton), tadi ikut lagi. Mereka seneng, semuanya happy lah," ujarnya.
Penulis: Junianto Hamonangan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.