Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Angie 'Virgin' Yakin Engku Emran Bisa Jadi Suami Sempurna Bagi Laudya Cynthia Bella

"Emran aku tahu. Kalau dekat, nggak. Tapi, aku dikenalkan. Orangnya baik, dewasa, pokoknya bapak yang baik."

Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Angie 'Virgin' Yakin Engku Emran Bisa Jadi Suami Sempurna Bagi Laudya Cynthia Bella
Tribunnews/JEPRIMA
Angie Yulia. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Meski tak benar-benar mengenal dan akrab dengan Engku Emran, aktris Anggia Yulia Angely alias Angie 'Virgin' menilai laki-laki asal Malaysia itu bisa menjadi suami yang sempurna untuk sahabatnya, Laudya Cynthia Bella.

"Emran aku tahu. Kalau dekat, nggak. Tapi, aku dikenalkan. Orangnya baik, dewasa, pokoknya bapak yang baik. Aku yakin banget, dia bisa jadi suami yang sempurna untuk Bella," tutur Angie 'Virgin' ketika ditemui di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, Minggu (10/9/2017).

Diketahui, Laudya Cynthia Bella resmi menikah dengan Engku Emran di Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (08/09/2017) lalu.

Baca: Singkatnya Waktu Kenalan Hingga Menikah, Angie Virgin Anggap Baik Keputusan Laudya Cynthia Bella

Sejak berkenalan dan menjalin hubungan, Laudya Cynthia Bella hanya membutuhkan waktu lima bulan hingga pada akhirnya mantap menikah dengan duda anak satu tersebut.

Laudya Cynthia Bella hanya membutuhkan waktu lima bulan untuk berkenalan dan menjalin hubungan, hingga akhirnya mantap menikah dengan duda anak satu tersebut.

Berita Rekomendasi

Meskipun berkenalan dan menjalin bungan yang dilakukan Laudya Cynthia Bella terbilang singkat, Angie 'Virgin' yakin langkah tersebut sebagai keputusan terbaik yang diambil sahabatnya.

"Menurut aku, memang Bella udah serius nikah dari jauh sebelum ini. Yang dia butuhkan adalah calon pasangan yang serius menikah dan bisa jadi imam buat dia. Saya percaya itu keputusan yang baik," katanya.

Di samping itu, Angie 'Virgin' mengaku gembira dengan pernikahan Laudya Cynthia Bella dan Engku Emran.

"Aku senang banget. Aku mau ngucapin selamat, akhirnya sahabat aku udah menikah, semoga sekarang dia udah berkeluarga bisa tenang, bahagia, sakinah, mawadah, warahmah," tutur Angie 'Virgin'.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas