Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Begini Nadia Mulya Ajari Buah Hatinya Menabung

Aktris sekaligus presenter ternama, Nadia Mulia menilai, bahwa budaya menabung sangat penting.Oleh sebab itu, pemain sinetron Mutiara Cinta itu mengaj

Penulis: Lendy Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris sekaligus presenter ternama, Nadia Mulya menilai, bahwa budaya menabung sangat penting.

Oleh sebab itu, pemain sinetron Mutiara Cinta itu mengajarkan tiga anaknya menabung sejak dini.

Baca: Dibutuhkan Solusi Konstruktif Atasi Masalah TKI

Hal tersebut diakuinya dalam jumpa pers di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, Senin (11/9/2017).

Mengenakan pakaian batik, perempuan kelahiran Jakarta 37 tahun lalu itu menjelaskan, pembelajaran menabung kepada anak-anaknya dengan cara memberikan tambahan tabungan, bila mereka menabung.

"Ya mungkin misalnya gini, mereka mengumpulkan uang let's say (Rp) 350 ribu, oke deh mama genapin jadi (Rp) 500 ribu. Jadi hal-hal seperti itu aja, jadi sebisa mungkin masih dalam tema menabung," kata Nadia Mulya.

Baca: Ini Lima Tuntutan Solidaritas Indonesia untuk Rohingya

Berita Rekomendasi

Menurutnya, menabung merupakan investasi jangka panjang yang sangat aman bagi anak-anak.

Rencanannya, Nadia Mulya akan mengajarkan anak-anaknya investasi ke tahap yang lebih progresif, bila anak-anaknya masuk usia remaja.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas