Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tak Ada Jalan Pintas, Ternyata Begini Cara Farah Quinn Dapatkan Tubuh Langsing

Farah mengaku bahwa dirinya bukan orang yang rela memanggil pelatih untuk ngegym secara eksklusif di rumahnya.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Tak Ada Jalan Pintas, Ternyata Begini Cara Farah Quinn Dapatkan Tubuh Langsing
Instagram/FarahQuinn
Tips miliki tubuh langsing seksi dengan perut ramping ala Farah Quinn. | 

Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti

TRIBUNNEWS.COM - Kamu pasti kenal, dong, dengan Farah Quinn? Yap, sosok wanita cantik yang selalu menghiasi layar kaca dengan aksinya yang seksi saat memasak berbagai makanan yang lezat.

Penasaran bagaimana sih tips biar badan langsing dan seksi seperti milik sosok koki cantik ini?

Kepada Grid.ID wanita berusia 37 tahun ini buka-bukaan tentang gaya hidup sehat yang dilakukannya demi mendapatkan badan yang seperti sekarang.

 Tak seperti para artis Tanah Air lainnya, Farah mengaku bahwa dirinya bukan orang yang rela memanggil pelatih untuk nge-gym secara eksklusif di rumahnya.

"There's no shorcut. Pengen sih bayar orang untuk ngegym, but it doesn't happen that way. Kita mau look good then we be very desipline," jelas wanita yang lahir pada tanggal 8 April 1980 ini.

Wanita berbadan seksi ini juga mengaku bahwa terkadang dirinya mempunyai keinginan yang besar untuk diet, tapi terkadang juga ia urungkan.

Berita Rekomendasi

"By the end of the day harus balik ke diri kita sendiri. Kalau saya itu melakukan kegiatan olahraganya yang banyak. Saya ikut zumba, karena zumba benar-benar membantu sekali," ungkap wanita yang pernah mendapat penghargaan Panasonic Gobel Awrads 2013 sebagai Presenter Hobi dan Gaya Hidup Favorit.

Selain itu, olahraga yang sering digeluti oleh Farah Quinn adalah golf, mengingat olahraga bola kecil ini dilakukan di luar dengan udara yang juga terbilang lebih segar daripada aktivitas sehari-harinya.

"Tinggal di Jakarta mumet dan kita selalu indoor, banyak orang bilang "kamu mau jadi pro golfer, apa?". Tapi i just love it. I crave being out door. Saya cinta sekali mengirup udara dan lihat warna hijau dan sebagainya," jelas Farah Quinn yang menjadi Guest Stylist di acara How Do I Look? Asia Season 3 bersama Jeannie Mai.

Wah, jadi sebenarnya punya badan yang seksi dan langsing tak hanya menjaga pola makan, ya, tapi juga selalu rajin olahraga teratur setiap hari. (Dinda Tiara Alfianti/Grid.id)

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas