Hadiah Ajang Liga Dangdut Indonesia 2018 Capai Rp 1 Miliar
Liga Dangdut Indonesia 2018 bakal ditayangkan di Indosiar pada 15 Januari 2018. Kontes pencarian bakat melibatkan 10 ribu peserta dari 34 provinsi.
Penulis: Lendy Ramadhan
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lendy Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Liga Dangdut Indonesia 2018 bakal ditayangkan di Indosiar pada 15 Januari 2018. Kontes pencarian bakat melibatkan 10 ribu peserta dari 34 provinsi di Indonesia.
Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) mencatatnya sebagai even pencarian bakat terbanyak dalam jumlah provinsi perekrutan peserta.
Direktur Programing SCM Harsiwi Achmad mengatakan demikian dalam jumpa pers acara Liga Dangdut Indonesia 2018 di SCTV Tower, Jakarta Selatan, Jumat (12/1/2018).
Baca: Si Seksi Marion Jola Banyak Followers Setelah Debut di Indonesian Idol
Ajang pencarian bakat tersebut juga mempercayakan penilaian peserta dari para seniman senior di bidangnya. Mereka antara lain Elvy Sukaesih, Rita Sugiarto, Inul Daratista, Zaskia Gotik, dan Soimah Pancawati.
Kolaborasi kesenian tradisional daerah dan dangdut diperlihatkan secara simbolik dengan peragaan busana daerah sambil menyanyi dalam jumpa pers.
Baca: Judika Komentari Body Language Marion Jola
Total hadiah dalam ajang tersebut mencapai Rp 1 miliar. Juara pertama mendapatkan uang tunai sebesar Rp 500 juta.(*)