Sakit Hati, Denada Akan Buat Netizen yang Menghinanya Tak Tidur Nyenyak
Denada menggandeng pengacara Minola Sebayang, untuk membantunya menyelesaikan masalah tersebut melalui jalur hukum.
Editor: Willem Jonata
Ada netizen dengan akun @leza_zulkifly yang memberikan komentar dengan kata-kata kasar dan tak pantas.
Bahkan, akun @leza_zulkifly mendoakan hal buruk terjadi pada putri Denada. Mendapat komentar itu, Denada tentu saja tak terima.
Ia menuliskan curhat berisi kemarahan pada netizen tersebut dan meminta akun @leza_zulkifly untuk menghubungi dirinya.
"@leza_zulkifly , kamu udah yakin dengan apa yg jadi statement kamu buat saya dan anak saya? Sekarang, mau kamu yg hubungi saya? Atau saya yang cari kamu. SAMPAI DAPET. Saya ber-sosmed selalu realistis. Buat saya, saya sama sekali ga perduli akan komen2 ga penting yang ditujukan buat saya," ujar Denada.
Netizen pun memberikan dukungan pada Denada dan menuntut agar ia menuntut secara hukum.
Akun widya_uid berujar, "Cariii,,, cari sampe ketemu, keterlaluan bawa anak"(*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.