Digoda Ari Lasso Tentang Masa Lalunya dengan Dhani, Maia Estianty Sebut Nama Lain
Saat mengomentari penampilan Marion Jola yang membawakan lagu Pupus milik Dewa 19, Maia Estianty sempat mengucapkan I Love You Dhani.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat mengomentari penampilan Marion Jola yang membawakan lagu Pupus milik Dewa 19, Maia Estianty sempat mengucapkan I Love You Dhani.
Namun dirinya mengatakan Dhani yang dimaksud adalah Dhani yang lain dengan menyebutkan 'Dhani yang di rumah'.
Mendengar ucapan tersebut, Ari Lasso merespon dengan candaannya.
"I Love You Dhani, Dhani di rumah tapi," ucap Maia Estianty di panggung Indonesian Idol, Senin (26/2/2018).
"Loh Dhani yang mana, Dhani itu (Ahmad Dhani) juga di rumah nih chat aku," balas Ari Lasso sambil tertawa.
Baca: Maia Estianty Ucapkan Dhani I Love You Saat Marion Jola Bawakan Lagu Pupus, Apa Maksudnya?
Mendengar ucapan Ari Lasso, Maia Estianty hanya tersenyum sambil melambaikan tangan dan mengatakan Dhani yang lain.
Malam itu Marion tampil membawakan lagu Pupus milik Dewa 19 yang diciptakan oleh Ahmad Dhani.
Ari Lasso sempat menceritakan bagaimana ekspetasinya pada lagu Pupus tersebut yang sangat khas dengan suara Once sebagai penyanyi malam itu.
Setelah memberi komentar Ari Lasso kembali menggoda Maia dengan gurauan tentang masa lalu Maia Estianty.
"Mai pijitin Mai, dulu Dhani kamu pijitin gak?," ucap Ari sambil tertawa.
"Yang dipijitin Dhani lain dong," balas Maia diikuti tawa penonton.