Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pascaoperasi Usus Buntu, Febby Rastanti Akui Ibunya Lebih Protektif

Febby Rastanty dilarang ibunya menyantap makanan pedas dan asam untuk sementara.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Pascaoperasi Usus Buntu, Febby Rastanti Akui Ibunya Lebih Protektif
KOMPAS.com/ANDI MUTTYA KETENG
Febby Rastanty dalam konferensi pers film Cahaya Cinta Pesantren di Epicentrum Walk, Jakarta Selatan, Senin (9/1/2017). 

TRIBUNNEWS.COM - Febby Rastanty baru saja menjalani operasi usus buntu. Sejak itu sikap ibunya berubah.

"Iya mama lebih protektif. Aku sendiri juga ngejaga makan," kata Febby saat ditemui di XXI Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Selasa (24/4/2018) malam.

Pemain sinetron Putih Abu-Abu itu dilarang menyantap makanan pedas dan asam untuk sementara. Namun, ia tak sampai menyiapkan bekal makan dari rumah ke lokasi syuting.

Febby memilih memesan makanan sehat dari restoran atau katering agar lebih praktis.

"Kadang mau bawa dari rumah, tapi kan enggak sempat. Udah gitu kan kalau ada jadwal pagi di lokasi shooting, pas siangnya makanannya jadi enggak enak rasanya (dingin). Palingan ya beli sih, tapi lebih dipilih aja menunya," ucapnya.

Di samping menjaga makanannya, Febby juga mulai rutin olahraga. Namun ia memilih olahraga yang lebih ringan karena baru saja selesai menjalani operasi.

"Palingan enggak bisa olahraga berat karena abis operasi ini. Mungkin beberapa waktu ke depan yang olahraga pakai otot perut enggak bisa. Takut jahitannya kenapa-kenapa," kata Febby.

Berita Rekomendasi

Febby bersyukur rumah produksi yang membuat sinetron yang ia bintangi saat ini memberikan toleransi waktu.

"Untungnya PH sinetron aku ini pengertian banget. Pokoknya kalau Febby siap shooting, mereka ayo. Tapi kalau enggak bisa, ya enggak," ucapnya.

Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Febby Rastany Dioperasi, Sikap Ibundanya Berubah" 

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas