Soal Bayarannya di Acara Hitam Putih Jadi Polemik Berkepanjangan, Begini Reaksi Jane Shalimar
Namun rupanya meski Jane telah meminta maaf, masalah kesalahpahaman tentang honor ini menjadi polemik yang berkepanjangan.
Editor: Delta Lidina Putri
TRIBUNNEWS.COM - Sosok Jane Shalimar baru-baru ini mendadak jadi sorotan.
Bukan karena peseteruannya dengan sang mantan suami, Didi Mahardika ataupun artis lainnya.
Melainkan lantaran pengakuannya yang menyebut belum mendapatkan honor saat menjadi bintang tamu acara Hitam Putih pada November tahun lalu.
Kekecewaannya ini dituangkan Jane dalam postingan Instagram Stories pada Rabu (30/5/18) lalu.
Keluhan Jane Shalimar inipun langsung mendapat tanggapan dari pihak acara Hitam Putih.
Berbanding terbalik dengan pengakuan Jane, pihak Hitam Putih justru mengungkapakan bahwa pembayaran honor Jane sudah dilakukan di bulan yang sama saat dirinya tampil sebagai bintang tamu.
Bahkan bukti transfer juga sudah mereka kirimkan pada pihak Jane.
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.