Teman SMP sampai Kuliah Padati Sidang Tio Pakusadewo
Aktor kawakan Tio Pakusadewo berterimakasih kepada seluruh teman-teman yang hadir untuk memberikan support padanya.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Fajar Anjungroso
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor kawakan Tio Pakusadewo berterimakasih kepada seluruh teman-teman yang hadir untuk memberikan support padanya.
Diakui Tio, yang hadir saat ini untuk memberikan support bukan hanya teman-teman dari Parfi, melainkan dari teman sekolah dan kuliahnya dulu.
"Ga cuma itu ini ada temen aku dari SMP 12, temen-temen SMA Kanisius (cek), temen-temen saya dari IKJ, temen-temen yang saya kenal ada disini semua. Mereka support dan saya mau bilang makasih sama mereka, dari lubuk hati yang paling dalam," ucap Tio Pakusadewo sambil berjalan menuju ruang tahanan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (7/6/2018).
Tio sendiri menganggap support teman-temannya tersebut bukan hanya untuk dirinya semata.
Baca: Warga Sri Lanka Dihukum Karena Ancaman Bom Palsu di Melbourne
Melainkan untuk menegakkan kebenaran, dan kebetulan melibatkan dirinya.
"Ini supportnya ga cuma untuk saya ko, ini untuk penegakan keadilan. Kebutalan aja ini kebetulan," ujar Tio.
Para teman-teman Tio tersebut datang untuk memberi support dalam persidangan Tio Pakusadewo dalam agenda pengajuan pledoi.
Sidangnya sendiri ditunda lantaran ketua majelis hakim tengah berduka dan berhalangan hadir.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.