Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Justin Bieber Dikabarkan Lamar Hailey Baldwin, Selena Gomez Nikmati Liburan

Kabar pertunangan sang mantan kekasih, Justin Bieber (24) dan model Hailey Baldwin (21) ramai dibicarakan.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Justin Bieber Dikabarkan Lamar Hailey Baldwin, Selena Gomez Nikmati Liburan
SplashNews.com/latinheat.com
Hailey Baldwin, Justin Bieber, dan Selena Gomez 

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi dan artis peran Selena Gomez (25) sedang asyik berlibur di tengah ramainya kabar pertunangan sang mantan kekasih, Justin Bieber (24) dan model Hailey Baldwin (21).

Dikutip People.com, dari akun Twitter penggemar Selena @_selenagomezecu, ada sebuah video yang memperlihatkan sang pelantun "Back To You" itu, menikmati liburan bersama teman-temannya di sebuah kapal pesiar di New York.

Mengenakan bikini berwarna biru dan putih, Selena tampak santai bersandar pada bangku pantai, di tengah lautan.

Minggu (8/7/2018) siang, melalui akun Instagramnya, asisten Selena, Theresa Mingus mengunggah sebuah foto dirinya bersama mantan pacar The Weeknd itu di atas kapal pesiar.

Foto dan video itu tersebar tak lama setelah Justin diketahui melamar kekasihnya, Hailey pada Sabtu (7/7/2018).

Justin Bieber melamar putri artis peran Stephen Baldwin itu di sebuah restoran di Bahama, menurut TMZ.(*)

Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Selena Gomez Asyik Berlibur Saat Justin Bieber Melamar Hailey Baldwin"

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas