Disebut Dapat Mahar Miliaran, Lucky Hakim Tidak Akan Tuntut Zulkifli Hasan ke Jalur Hukum
Lucky Hakim menegaskan bahwa dirinya tidak akan menuntut Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan, ke jalur hukum.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lucky Hakim menegaskan bahwa dirinya tidak akan menuntut Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan, ke jalur hukum.
Hal tersebut terkait pernyataan Zulhas yang menyebut bahwa Lucky Hakim menerima uang hingga Rp 5 Miliar dari Partai Nasdem untuk pindah partai.
"Nggak (akan dituntut) lah. Beliau mantan ketua umum saya," ujar Lucky Hakim melalui pesan singkat, Rabu (16/7/2018).
Terkait pernyataan tersebut, Lucky Hakim yakin Zulhas mendapatkan informasi yang sesat dari orang lain. Sehingga menyebut dirinya mendapatkan sejumlah uang untuk pindah ke Nasdem.
Baca: Lucky Hakim Ingatkan Artis yang Terjun ke Dunia Politik Jangan Salah Pilih Partai
"Pak Zul itu sebenarnya orang baik tapi mungkin dapat bisikan saja dari orang yang kurang baik," tegas Lucky.
Lucky menyebut bahwa hal ini adalah ujian bagi ketabahan dirinya. Dirinya yakin akan naik derajat akibat ujian ini
Sebelumnya Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, mengungkapan bahwa terdapat transfer hingga Rp 5 Miliar agar Lucky Hakim pindah ke Nasdem.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.