Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kibarkan Bendera di Dalam Akuarium Raksasa, Marsha Aruan Sempat Grogi

Marsha Aruan berkesempatan menjadi pembawa baki dalam upacara pengibaran bendera merah putih di dalam akuarium Seaworld, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kibarkan Bendera di Dalam Akuarium Raksasa, Marsha Aruan Sempat Grogi
Siti Sarah Nurhayati/Grid.ID
Marsha Aruan saat dijumpai Grid.ID ketika melakukan gladi bersih pengibaran bendera di Seaworld, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (10/8/2018). 

Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Marsha Aruan berkesempatan menjadi pembawa baki dalam upacara pengibaran bendera merah putih di dalam akuarium Seaworld, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (17/8/2018).

Selama sekira 15 menit, Marsha dan sejumlah penyelam profesional lainnya menjalani upacara di dalam air.

Marsha menggunakan seragam Paskibra, dan dilengkapi dengan alat menyelam lengkap dengan tabung oksigen.

Upacara tersebut dimulai pukul 10.36 WIB. Setelah pengibaran bendera di tiang dan pembacaan teks proklamasi, bendera sepanjang 8x3 meter juga dikibarkan.

Acara pengibaran bendera merah putih di dalam akuairum Seaworld, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (17/8/2018).
Acara pengibaran bendera merah putih di dalam akuairum Seaworld, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (17/8/2018). (TRIBUNNEWS.COM/NURUL HANNA)

Setelahnya, kekasih dari El Rumi itu menyapa pengunjung dengan melambaikan tangan. Ia juga mengibarkan spanduk berisi ucapan selamat Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke 73.

Ditemui sebelum upacara, Marsha mengaku gugup dan meminta didoakan.

Berita Rekomendasi

"Udah pernah nyelem (sebelumnya) tapi ini pertama kali nyoba nyelam begini (mengibarkan bendera), duh kok gue grogi ya, mohon doanya semoga lancar," ungkap Marsha Aruan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas